4 Tips Menghilangkan Kebiasaan Menunda Pekerjaan

o_1b75l89ca136makk1p5g1mop1v2mk

Kebiasaan menunda merupakan salah satu kebiasaan buruk yang terkadang Anda juga tidak menyadarinya. Dan bila Anda sudah terlanjur terbiasa dengan kebiasaan ini, coba untuk memperbaikinya demi perjalanan karier Anda. Berikut akan dibahas tentang beberapa hal yang dapat membantu Anda untuk terlepas dari kebiasaan menunda pekerjaan.

1. Langsung Mengerjakannya

o_1b75lool314c2b7k1qb9mqgj7ea

Jika ada tugas yang diberikan kepada Anda, usahakan untuk menghindari menunda pekerjaan itu. Apalagi Anda memang sedang tidak melakukan apapun. Selesaikanlah terlebih dahulu kewajiban Anda untuk mengerjakan tugas-tugas itu agar cepet terselesaikan sesuai dengan target waktu yang diberikan.

2. Lakukan Pekerjaan dari yang tersulit

o_1b75l89cagkb1lgo1klbfkcc1jm

Bila Anda memiliki lebih dari satu pekerjaan yang harus segera diselesaikan, kerjakanlah pekerjaan Anda yang lebih sulit. Kenapa begitu? Karena Anda akan lebih mudah terpacu untuk mengerjakannya dengan lebih cepat tanpa menundanya, mengingat waktu yang dibutuhkan akan jauh lebih banyak karena tingkat kesulitannya. Selain itu, masih ada beberapa pekerjaan lainnya yang sedang menunggu untuk diselesaikan.

3. Buat daftar kerja

Bila Anda masih kesulitan untuk membuat kebiasaan buruk anda yang satu ini menghilang. Cobalah untuk membuat daftar kerja Anda berikut waktu yang diperlukan dalam pengerjaannya. Agar Anda dapat lebih terorganisir dalam mengerjakan tugas-tugas Anda tanpa menunda bahkan kebingungan apa yang harus Anda kerjakan.

4. Hindari bermain gadget

Terkadang sifat menunda itu datang dari ketidaksengajaan. Seperti terlalu asik berkutat dengan gadget kesayangan Anda, hal itu pasti akan memakan banyak waktu. Anda juga bisa melupakan kewajiban Anda dalam bekerja. Oleh karena itu, singkirkan dulu sejenak gadget Anda ketika sedang bekerja. Kecuali bila Anda mendapatkan panggilan darurat .

Sumber : suara.com