9 Cara Jadi Miliarder Di Usia 30 Tahun

141007180754

Sukses di usia muda adalah salah satu dambaan bagi setiap orang di bumi ini. Terutama di usia produktif yaitu saat umur 21 tahun ketika lulus dari perguruan tinggi, adalah waktu yang begitu penting bagi pencapaian siapapun yang ingin menjadi miliarder.

Inilah saat dimana semangat, fisik dan juga waktu sedang dalam performa tingkat tinggi yang jika digunakan dengan tepat untuk mengembangkan sesuatu, dapat menjadi hal yang bernilai. Dalam konteks ini menjadi miliarder bukanlah cara yang sulit jika saja anda yang muda ini mau belajar.

Menjadi sukses di usia muda merupakan hal yang menakjubkan. Capaian tersebut sebenarnya bisa diraih saat seseorang beranjak usia 30 tahun, atau bahkan lebih muda. Entrepreneur, Selasa (21/4/2015) melansir 9 langkah yang akan menjamin Anda menjadi miliarder saat berusia 30 tahun.

1. Ikuti pergerakan uang
Langkah pertama adalah fokus pada peningkatan penghasilan secara bertahap dan ulangi. Mulai mengikuti pergerakan uang dan hal itu akan memaksa Anda untuk mengontrol pendapatan, serta melihat peluang.

2. Jangan pamer
Harus kenal karena etos kerja, bukan pernak-pernik yang dibeli.

3. Mulailah berinvestasi
Menyimpan uang untuk berinvestasi, jangan simpan uang dengan sekadar menyimpan. Satu-satunya alasan untuk menyimpan uang adalah untuk berinvestasi dengan aman.

4. Hindari utang
Hindari berutang jika Anda merasa tidak mampu membayarnya. Buatlah aturan agar Anda tidak terjebak dalam utang.

5. Memperlakukan uang seperti pacar yang sensitif
Untuk menjadi tetap sukses, Anda harus membuat prioritas. Uang diibaratkan seperti seorang kekasih yang sedang cemburu.

6. Uang tidak tidur
Uang tidak tahu tentang jam, jadwal, atau hari libur. Uang mencintai orang yang memiliki etos kerja yang besar.

7. Optimistis
Hilangkan setiap pemikiran yang membuat Anda menjadi miskin. Bill Gates mengatakan,“jika Anda lahir miskin, itu bukan kesalahan Anda. Tapi jika Anda mati miskin, itu adalah kesalahan Anda.”

8. Belajar dari para jutawan
Belajar dari para jutawan bagaimana mereka bisa sukses membangun bisnisnya. Kebanyakan para pengusaha sukses tersebut tidak akan pelit berbagi pengetahuan mereka.

9. Mengatur keuangan
Berinvestasi akan menjadikan seorang jutawan dan harus memiliki uang lebih banyak dari hasil pekerjaan Anda. Jika Anda tidak memiliki uang lebih, maka Anda tidak akan melakukan investasi.

Sumber : Okezone