Minggu ke-II ~ OKTOBER 2022 ~ KARAKTER SAKSI KRISTUS

S1 – SEMBAH DAN PUJI (20 Menit)

S2 – SUASANA (10 Menit)

Apakah berkat rohani yang Anda dapatkan dari pembacaan dan penerapan prinsip firman dalam Renungan Harian Nilai Kehidupan sepanjang minggu ini? Ceritakanlah secara singkat di dalam kelompok.

S3- SHARING FIRMAN DAN DISKUSI (50 Menit)

BACAAN: MATIUS 5:13-16, KPR 1:8

Untuk menjadi saksi Kristus, tentu tidak cukup hanya dengan modal kelihaian berkata-kata. Kita membutuhkan karakter yang baik dan memungkinkan menjadi saksi yang efektif. Kita bisa menjadi saksi dengan:

  1. MENJAGA “RASA ASIN – NYALA API” (MAT 5:13-15)

Rasa asin dan nyala api dalam bagian ini dimaksudkan Tuhan untuk menggambarkan betapa berpengaruhnya kita atas dunia. Karakter yang baik adalah identitas kita untuk bisa mempengaruhi dunia dengan kebenaran. Pada umumnya mereka menolak Injil bukan karena kualitas Injilnya; mereka belum tahu itu semua. Mereka menolak karena kelakuan kita yang tak selaras dengan Injil yang kita percayai.

Apakah yang Anda upayakan untuk menghidupi prinsip ini? 

  1. MENYATAKAN PERBUATAN BAIK (MAT 5:16)

Dunia yang ‘lelah’ ini telah penuh dengan banyaknya teori dan konsep, tetapi kekurangan sentuhan kasih yang nyata. Karenanya, kita mendaptkan kesempatan untuk membahasi kerontang itu dengan kasih Tuhan yang terlebih dahulu menyentuh kita. Perbuatan-perbuatan yang meskipun sederhana, akan jauh lebih menyentuh dariapada banyaknya teori.

Proses hidup apakah yang sedang anda hadapi hari ini?

  1. SIAP DI MANA PUN TUHAN MEMANGGIL (KIS 1:8)

Jika kita lihat ayat ini, kita mendapatkan prinsip bahwa pemberitaan Injil dimulai dari wilayah terkecil yang bisa dijangkau, lalu beranjak ke wilayah yang lebih luas. Di manapun Tuhan menempatkan, identitas kita sebagai saksi tidak pernah hilang. Karena itu kita tetaplah bersaksi tentang kasih Kristus di manapun kita berada.

Ceritakanlah pengalaman membagikan kasih Kristus dengan cara yang Anda pernah alami/lakukan? 

S4- SASARAN DAN RENCANA (10 Menit)

Buatlah rencana penjangkauan untuk mereka di sekitar Anda yang hingga kini belum mendengar Injil Kristus. Mulailah dengan mendoakannya dan meminta Tuhan melembutkan hatinya.